Friday, July 22, 2011

Celeb Gossip » Isyana Bagoes Oka Bahagia Menikah Beda Agama

Celeb Gossip » Isyana Bagoes Oka Bahagia Menikah Beda Agama
Isyana & keluarga (rachman/detikhot) 
 Jakarta Tiap orang punya cara sendiri dalam menemukan kebahagiaan hidupnya. Begitu pula dengan presenter cantik Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka. Ia mengaku bahagia meskipun menjalani pernikahan beda agama dengan sang suami, George Albert Tulaar.

Hubungan mereka berawal dari sebuah perkenalan sederhana. Lantas karena saling menemukan kecocokan, keduanya pun memutuskan untuk merajut tali asmara.

"Dikenalin teman SMA gue yang satu angkatan sama dia. George itu abang (ajang Abang None) tahun 2000. Dari situ kenalan dan akhirnya jadian deh di 2001," ujarnya ketika berbincang dengan Detikhot di kediamannya di daerah Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Wanita kelahiran 13 September 1980 itu mengakui tak mudah menjalani kisah cintanya itu. Ia sempat beberapa kali putus-nyambung dengan George. Namun, jalinan cinta itu selalu tersambung kembali. Kenapa bisa begitu?

"Pada akhirnya yakin memang kalau dia yang terbaik dan paling bisa ngertiin. Kita udah sama-sama tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing. Begitu juga sebaliknya dia ke gue," jelasnya.

Isyana dan George pun akhirnya sepakat untuk menikah dan mengarungi bahtera rumah tangga bersama. Namun karena perbedaan agama, keduanya harus bersabar dan memperjuangkan, agar bisa disahkan sebagai pasangan suami-isteri.

"Akhirnya kita menikah 14 desember 2009 di Bali. Karena kita menikah beda agama, jadi prosesnya tentunya lebih panjang dari orang yang menikah satu agama. Secara hukum di Indonesia banyak kesulitanlah," kisahnya.

Pernikahan mereka diakui Isyana tak mendapat tentangan dari keluarga kedua belah pihak. Apalagi, orangtua anak pertama dari tiga bersaudara itu pun lebih dulu melakukan hal yang sama.

"Kebetulan gue juga lahir dari bokap gue Hindu dan nyokap gue Kristen Protestan dan sampai saat ini semua baik-baik saja. Anak-anaknya juga. Kita dididik untuk menjadi orang yang toleran dan bisa menerima perbedaan," terangnya.

Hingga kini, Isyana tetap memeluk agama Hindu dan George penganut Kristen Protestan. Mereka pun mengaku sangat bahagia. Apalagi pada 21 November 2010 lalu, keduanya telah dikaruniai putera bernama Gyanendra Frederick Oka Tulaar.

Isyana pun mengaku bersyukur dengan apa yang diraihnya kini. Terutama memiliki keluarga kecil yang bahagia. Satu prinsip yang tak pernah lepas dipegangnya, di mana ada kemauan, di situ ada jalan.

Isyana sadar bahwa keputusannya menikah beda agama itu bisa jadi bahan pertentangan di masyarakat? Tapi, baginya, "Urusan pernikahan, agama adalah urusan manusia dengan Tuhan. Nggak ada satu orang pun yang bisa maksain," tandasnya seraya tersenyum.

No comments:

Post a Comment