Monday, December 20, 2010

KIM JEFFREY KURNIAWAN PESEPAKBOLA NATURALISASI PERTAMA INDONESIA Kim Jeffery Jadi WNI Bela Merah Putih

FOTO KIM JEFFREY PEMAIN AREMA MALANG Kim Jeffrey Kurniawan Pesepakbola Naturalisasi Pertama Indonesia Kim Jeffery Jadi WNI Bela Merah Putih. Kim Jeffrey Kurniawan resmi menjadi pemain naturalisasi pertama yang dimiliki Indonesia meski keberadaannya belum tentu masuk tim nasional Merah Putih. Baca Christian Gonzales Vs Irfan Bachdim Striker Timnas Indonesia Andalan Skuad Garuda

Pemain berusia 20 tahun itu mendapatkan surat keputusan menjadi warga negara Indonesia (WNI) yang dikeluarkan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia tertanggal 6 Desember 2010.

"Kim telah sah menjadi WNI. Surat-suratnya sudah kami pegang. Tapi pemberian secara simbolis baru akan dilakukan setelah final Piala AFF 2010 nanti," kata Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid di Jakarta.

Menurutnya, pembelian dokumen resmi akan diberikan langsung oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Patrialis Akbar. Meski demikian mekanismenya masih akan dibicarakan dengan pihak AFF yang menggelar pertandingan final antara Indonesia melawan Malaysia, di Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (29/12).

Kim yang memiliki darah Indonesia, kata dia, meski telah resmi menjadi WNI belum bisa langsung masuk tim nasional. Untuk masuk tim Merah Putih harus tetap menjalani seleksi yang akan dilakukan pelatih Alfred Riedl mulai 4 Januari 2011 nanti.

"Jika kemampuannya tidak sesuai dengan kebutuhan maka tidak bisa masuk timnas (tim nasional). Kim hanya menjadi pemain naturalisasi saja yang artinya hanya menjadi WNI dengan jalur yang cepat karena dinilai memiliki kemampuan lebih dibidang sepak bola," katanya menambahkan.

Ditanya status Irfan Bachdim dan Christian Gonzales di tim nasional Indonesia, Nurdin mengaku keduanya bukan pemain naturalisasi. Untuk Irfan Bachdim telah mempunyai paspor Indonesia sejak tahun 2006.

Untuk Christian Gonzales, menjadi WNI dengan proses yang sama dengan calon WNI yang lain. Pemain kelahiran Uruguay itu membutuhkan waktu lima tahun untuk memastikan statusnya.

Setelah dinyatakan menjadi WNI, suami Eva Siregar itu langsung masuk tim nasional dibawah asuhan Alfred Riedl. Dengan masuknya pemain yang memperkuat Persib Bandung itu, performa tim nasional menjadi lebih baik.

Saat ini, tim nasional Merah Putih berhak masuk babak final Piala AFF 2010 melawan Malaysia. Sedangkan Gonzales duduk di posisi teratas pencetak gol terbanyak dengan raihan tiga gol.

Sementara saat dikonfirmasi, Kim mengaku senang setelah resmi menjadi WNI yang selama ini diidam-idamkan, meski pihaknya baru mengetahui status baru saat ini. "Saya sangat bangga dengan status ini. Menjadi warga negara Indonesia adalah impian saya seperti ayah dan kakek," kata pemain yang memperkuat klub divisi empat Bundesliga itu. gatra.com

Kim Jeffrey Kurniawan, Pesepakbola Naturalisasi, Pemain Bola Naturalisasi Pertama Indonesia, Kim Jeffery Jadi WNI Bela Merah Putih, Video Skill Kim Jeffery, Youtube Gol Gonzales Cantik

No comments:

Post a Comment