Monday, September 12, 2011

Ashanty Dilamar Anang 28 September?

VIVAnews - Ashanty menemani Anang berlebaran di Jember, Jawa Timur. Kabarnya, kesempatan itu dipergunakan pasangan sejoli tersebut untuk membahas kelanjutan kisah cinta mereka. Keduanya disebut-sebut telah sepakat untuk membawa hubungan asmara itu ke jenjang pernikahan.

Untuk itu, kabarnya, Anang sedang sibuk mempersiapkan mental untuk melamar kekasihnya itu secara resmi. Anang telah menetapkan tanggal untuk acara lamaran itu.

Tanggal 28 September menjadi pilihan duda dua anak tersebut ketika melamar Ashanty. Benarkah Anang akan segera melamar Ashanty?

"Saya malah belum tahu. Belum mendengar-dengar soal itu," kata Yuni, asisten Anang saat dihubungi VIVAnews, Rabu, 7 September 2011.

Yuni melanjutkan setahu dirinya pada tanggal yang dimaksud itu, Anang memiliki jadwal manggung. "So far, setahu aku tanggal segitu, Mas Anang mengisi acara di TV," tambahnya.

Selama ini, Anang memang masih menutupi kepastian kapan ia akan meminang Ashanty. Tetapi, mantan suami Krisdayanti ini memastikan hubungannya dengan sang kekasih sungguh serius dan siap ke pelaminan.

Bagi Anang dan juga kedua buah hatinya, kehadiran Ashanty telah memberi arti penting dalam kehidupan mereka. Mengubah suasana hidup. "Ashanty jadi bidadari untuk kami bertiga," ucap Anang beberapa waktu lalu. (eh)

• VIVAnews

No comments:

Post a Comment