Saturday, September 17, 2011

Wulan Guritno Tak Tahu Hamil Anak Ketiga

VIVAnews - Bayi Wulan Guritno baru berusia 1 tahun. Tetapi, kini, Wulan sudah mengandung anak ketiga. Ia akan melahirkan November mendatang.

Wulan mengaku dirinya tidak mengetahui jika dirinya hamil lagi. Meski ia merasa tak enak badan, Wulan tak berpikir dirinya sedang hamil lagi.

"Pijat, kerok tetap badan nggak enak. Ternyata di cek ya positif dan sudah 4,5 bulan. Aku nggak berasa, makanya  nggak tahu sama sekali," kata Wulan saat ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa, 13 September 2011.

Sama seperti kehamilannya terdahulu, pada kehamilan ketiganya ini, artis cantik tersebut juga tak mengalami rasa mual atau ngidam. Namun, saat ini, ia sedang senang makan daging.

"Sekarang udah besar, jalan sudah mulai ngos-ngosan, berat. Sekarang jadi ibu manis saja, diam," ungkapnya.

Menurut hasil USG, bayi yang dikandung Wulan berjeni kelamin laki-laki. Meski waktu melahirkan tinggal menghitung bulan, Wulan dan suami belum mempersiapkan nama untuk calon bayinya tersebut. Namun, ia menegaskan akan mengurus bayinya sendiri.

"Saya ngurus anak saya sendiri, kalau nanti sudah cukup besar baru dibantu suster. Nggak percaya kalau masih kecil dititip ke suster," tambahnya. (adi)

• VIVAnews

No comments:

Post a Comment