(Video Youtube) Barcelona Vs Sevilla 5-0 Aksi Indah Lionel Messi dan David Villa Hasil Liga Spanyol 2010/2011. Barcelona seolah tidak mau kalah saing dengan Real Madrid. Barcelona mengamuk dan membantai tamunya Sevilla lima gol tanpa balas di Camp Nou, Minggu (31/10/2010). Lihat juga Video Barcelona Vs Ceuta 2-0 Hasil Copa Del Ray 2010 (Youtube).
Hasil ini membuat Barca terus menempel Real Madrid di papan atas klasemen La Liga. Keduanya memiliki selisih satu poin. Barca mengemas 22 poin dari sembilan laga. Sementara Sevilla di posisi enam dengan poin 14.
Baru empat menit pertandingan berjalan Lionel Messi sudah membuat stadion bergemuruh. Aksi individu Messi tidak bisa dihentikan barisan belakang Sevilla, sebelum dia melepaskan tendangan ke gawang Javi Varas.
David Villa menggandakan keunggulan Barcelona menjadi 2-0 di menit 24. Mendapat bola daerah dari Messi, Villa dengan cerdik mengecoh satu pemain Sevilla, sebelum melepaskan tendangan melengkung.
Derita Sevilla bertambah di menit 45, setelah Abdoulay Konko diusir wasit. Konko diusir wasit setelah menerima kartu kuning kedua usai menjatuhkan Sergio Busquet. Skor 2-0 menjadi hasil di babak kedua.
Pada babak kedua Barca menambah tiga gol untuk melengkapi kemenangan. Daniel Alves mengubah skor menjadi 3-0 di menit 53. kesalahan fatal dilakukan bek Koffi Ndri Romaric yang ingin memberikan sundulan backpass. Bola direbut Alves dan dengan tenang menaklukan Varas.
Gol kedua Messi dan keempat Barca diciptakan pada menit 64. Seperti biasa, sebuah aksi menawan dari pemain asal Argentina ini, sebelum melepaskan tendangan lemah namun mematikan ke pojok gawang.
Pada masa injury time giliran David Villa yang mencetak gol kedua di laga ini. Lolos dari kawalan pemain belakang Sevilla, tendangan lemah Villa membuat gawang Varas harus jebol lima kali di laga ini. vivanews.com
Berikut ini skor bola cuplikan goal video Barcelona vs Sevilla 5-0 dari Youtube. Gol-gol nan indah tembakan melengkung David Villa dan aksi solo run Lionel Messi memang tiada duanya. Barca masih yang terbaik di La Liga. Hasil klasemen sementara Liga Spanyol 2010 semakin menarik.
No comments:
Post a Comment