Yamaha Scorpio Baru Harga dan Spesifikasi New Yamaha Scorpio. Penampilan dan model Motor Yamaha Scorpio terbaru makin sporty dan mesin semakin bertenaga karena New Yamaha Scorpio disupport oleh mesin 4-tak SOHC air cooled 223 cc. Kalau untuk kecepatan apakah selevel dengan Windows Internet Explorer 9? Ga nyambung kali ya :)
PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) memang baru resmi merilis generasi terbaru Yamaha Scorpio pekan depan. Namun ada baiknya mengintip sedikit perbedaan apa yang terjadi dibanding generasi sebelumnya.
YMKI belum mau buka suara perihal spesifikasi resmi dari New Yamaha Scorpio ini. Namun dipastikan akan banyak perubahan yang terlihat dibanding generasi Scorpio terdahulu.
"Kalau lihat Scorpio sebelumnya perubahannya memang signifikan," terang PR & Corporate Communication Head YMKI Indra Dwi Sunda ketika dihubungi okezone, Jumat (17/9/2010). Tapi Indra tutup mulut ketika disinggung perubahan disisi mana saja yang dihadirkan YMKI untuk New Scorpio ini.
Kehadiran Yamaha Scorpio generasi terbaru sebenarnya sudah terendus oleh para pecinta motor sport berlambang garpu tala itu sejak pertengahan tahun ini. Sejumlah foto hasil jepretan kamera amatir pun berhasil mengabadikan penampakan motor sport berkasta paling tinggi dari Yamaha ini.
Beberapa pihak mengungkapkan Scorpio anyar ini mengadopsi desain dari Yamaha Fazer 250 model 2011 di India. Persamaan tersebut terlihat dari bentuk tangki yang besar dibanding Scorpio lawas. Selain itu desain bodi samping, knalpot, hingga buritan juga berubah. Bentuknya makin sporti dan meruncing.
Sementara untuk kaki-kaki dan mesin diprediksi masih mengadopsi desain Scorpio sebelumnya. YMKI disebut-sebut tetap betah dengan mesin 4-tak SOHC air cooled 223 cc. Untuk kaki-kakinya juga masih menggunakan pelek 18 inci yang serupa dengan Scorpio terdahulu.
Urusan harga juga belum ada bocoran. Tetapi dengan perubahan hanya pada desain bodi, kemungkinan terbesar banderol harga New Yamaha Scorpio di Indonesia tidak akan terpaut terlalu jauh dibanding generasi sebelumnya. Ini juga terkait dengan starategi Yamaha yang ingin mendominasi pasar motor sport di Tanah Air lewat tiga produk baru sekaligus. okezone.com.
No comments:
Post a Comment